(0362) 28841
kelurahanbanyuasri@gmail.com
Kelurahan Banyuasri

Aksi Buleleng Kali Bersih (BUKALSIH) yang berlokasi di Sungai Banyumala, Kelurahan Banyuasri

Admin kelurahanbanyuasri | 20 September 2024 | 63 kali

Kelurahan Banyuasri bersama Pemerintah Daerah Kabupaten Buleleng  terus berupaya menanggulangi potensi banjir di wilayah mereka dengan melakukan Aksi Buleleng Kali Bersih ( BUKALSIH) serangkaian dengan World Clean Up Day Tahun 2024. Kegiatan yang berlangsung di Sungai Banyumala,Kelurahan Banyuasri, Kecamatan Buleleng, Kabupaten Buleleng ini dilakukan pada Jumat (20/9) sebagai bagian dari antisipasi menghadapi musim hujan yang segera tiba.

Kegiatan pembersihan sampah dari sungai banyumalai merupakan langkah penting untuk mencegah terjadinya banjir. "Pembersihan sampah di sungai banyumla ini dilakukan untuk mengantisipasi banjir, karena sudah mendekati musim hujan.

Lurah Banyuasri, Ketut Darmika, S.Pd, juga menekankan pentingnya kegiatan gotong royong ini. Menurutnya, kegiatan kerja bakti dalam Program Aksi Buleleng Kali Bersih ( Bukalsih ) melibatkan seluruh komponen masyarakat, bersama-sama dengan kelurahan banyuasri dan pemerintah daerah . "Kami fokus pada pembersihan dan pengangkatan sampah agar aliran air sungai berjalan lancar, sehingga tidak terjadi banjir," ungkap darmika.

Sementara itu, Seklur Banyuasri, menilai kegiatan tersebut dan memberikan pesan kepada masyarakat. Ia menilai keterlibatan aktif masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan sangat penting, terutama dalam mengantisipasi ancaman banjir. "Saya mengajak seluruh masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan, terutama di sekitar saluran air, agar aliran air tetap lancar dan mencegah banjir di wilayah kita,

"Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi langkah efektif dalam mengurangi potensi banjir dan meningkatkan kualitas lingkungan di Kelurahan Banyuasri, khususnya di musim penghujan yang akan datang.pungkas kasi yanum.